POSKOTA.CO – Dari ocehan Daniel, anggota buru sergab Polres Jakarta Timur membekuk pembunuh Feby Lorita di daerah Medan, Sumatera Utara, Minggu (2/2).
“Tersangka berinitial Ed, sekarang dalam perjalanan ke Jakarta,” ungkap Kapolres Jakarta Timur, Kombes Pol Mulyadi yang dikonfirmasi.
Polisi juga telah menemukan sepeda motor yang dipakai untuk membawa accu mobil milik Lorita Nissan March bernopol F 1356 KA.
Hasil autopsi, Feby tewas akibat benda tajam pada lehernya. Waktu kematian Feby lebih dari 24 jam sebelum jasadnya ditemukan.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, salah satu pelaku ditangkap, Sabtu (1/2) malam. Petugas tengah menggiring pelaku atas nama Daniel ke Pasar Kecapi, Pondok Gede, untuk menggambil barang bukti motor yang digunakannya.
Kabar ditangkapnya Daniel sendiri, juga dibenarkan oleh Kapolres Jakarta Timur, Kombes Mulyadi Kaharni. Namun, ia belum memberikan keterangan detil atas penangkapan yang dilakukan petugasnya. (djoko)
Komentar