POSKOTA.CO – Dewan Kota (Dekot) Jakarta Pusat perwakilan dari Kecamatan Senen, Sanusi, mengampanyekan gerakan pakai masker di tanah kelahirannya yaitu Paseban yang didukung perangkat Kelurahan Paseban.
Sanusi mengatakan, upaya mengkampanye pakai masker di pemukiman warga Paseban salah satu dukungan untuk membantu Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam memutus mata rantai Covid-19, agar warga membiasakan diri dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19, di saat berada di luar rumah dan menggerakan 3M, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.
“Kegiatan seperti ini kami melibatkan bersama tiga pilar Kelurahan Paseban, LMK, RT/RW dan FKDM,” ucap Sanusi, Kamis (17/9/2020).
Lanjut Sanusi menambahkan, dalam gerakan ini kami juga mengedukasi dari pintu ke pintu rumah warga.
“Baru dua RW yang sudah kami sosialisasikan Prokes dan 3M yaitu RW 02 dan RW 04. Rencananya, Jumat (18/9/2020) besok, kami juga akan mengunjungi pemukiman warga di RW 07.
“Nanti kami juga akan menggandeng seluruh pengurus masjid untuk menginformasikan penerapan prokes dan 3M seperti woro-woro agar warga masyarakat selalu membiasakan diri dengan prokes dan 3 M setiap hari,” imbuhnya. (van/sir)
Komentar