oleh

18.812 Siswa ikut Imtihan Umumy Al Washliyah Tahun Ini

POSKOTA.CO – Sebanyak 18.812 siswa mengikuti imtihan umumy Aljam`iyatul Washliyah (Al Washliyah) tahun pelajaran 2020/2021. Jumlah tersebut meningkat dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

Guntur Syahputra Al Karim, M.Pd, mengemukakan, Alhamdulillah setiap tahun jumlah peserta imtihan Umumy terus meningkat. Pada tahun pelajaran 2018/2019 lalu sebanyak 14.455 siswa. Tahun 2019/2020 mencapai 15.693 siswa peserta Imtihan Umumy/ ujian akhir Al Washliyah.

Untuk tahun ini, kata Guntur, bertambah menjadi 18.812 siswa. “Ini menunjukkan bahwa masyarakat dan umat masih dan terus percaya untuk menitipkan anak-anaknya ke lembaga pendidikan Al Washliyah,” ujar Guntur Syaputra Al Karim, Ketua Pantitia Imtihan Umumy Al Washliyah.

Aljamiyatul Washliyah adalah organisasi Islam yang bergerak dalam Bidang pendidikan, Dakwah Amal Sosial. Dalam bidang pendidikan, jelas Guntur, Al Washliyah menyelenggarakan satuan pendidikan dari Raudhatul Antfal, jenjang pendidikan dasar menengah sampai perguruan tinggi. Lembaga pendidikan Al Washliyah tersebar di wilayah Provinsi Sumatera Utara, Aceh, Riau, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah dan Kalsel (Barabai) serta NTB.

“Untuk mengevaluasi kompetensi peserta didik jenjang pendidikan dasar dan menengah, Al Washliyah melalui Majelis Pendidikan Al Washliyah menyelenggarakan Imtihan Umumy Al Washliyah, merupakan Ujian Akhir yang dilakukan secara internal keorganisasian,” sambung Guntur.

Imtihan Umumy Al Washliyah sudah diatur di dalam sistem Pendidikan Al Washliyah, dan Peraturan Pelaksanaan Sistem Pendidikan Al Washliyah (PP SPA).

Mengenai penyelenggaraan imtihan umumy Al Washliyah tahun pelajaran 2020/2021 di masa pandemi ini, menurut Guntur, panitia telah mengambil kebijakan pelaksanaannya ada yang secara tatap muka (luring) dan daring. Bagi sekolah/madrasah yang melakukan tatap muka wajib menerapkan protokol kesehatan dengan mengutamakan 3 M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak).

‘Di setiap ruangan hanya diperbolehkan 10 peserta,” tambah Wizdan Fauran Lubis, SE, sekretaris panitia.

Sementara itu, Ketua Majelis Pendidikan Pengurus Besar Al Washliyah, Dr.H. Amran Arifin, memberi apresiasi kepada panitia yang berhasil meningkatkan jumlah peserta, dan mengucapkan selamat imtihan umumy Al Washliyah tahun ajaran 2020/2021 kepada seluruh sekolah/madrasah Al Washliyah. “Tetap jaga protokol kesehatan, jaga stamina kepada anak didik, dan tetap semangat belajar demi meraih cita-cita ke depan.” [rilis/sir]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *