oleh

Pimpin Apel Pagi, Wakil Walikota Ajak Warga Sambut Bulan Ramadhan

POSKOTA.CO -Wakil Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Juaini memimpin apel pagi pegawai Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara di Ruang Bahari, Senin (28/3).

Dalam kegiatan tersebut ada tiga pesan yang disampaikan, yakni monitoring dan evaluasi pengaduan masyarakat, Musrenbang tahun 2022, dan persiapan memasuki bulan suci Ramadan 1443H.

“Kepada seluruh jajaran Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) di Jakarta Utara untuk merespon secara cepat terhadap pengaduan yang disampaikan masyarakat. Penanganan harus cepat, sesuai standar pelayanan minimum dalam merespons pengaduan warga dan yang terpenting adalah seluruh SKPD maupun UKPD di Jakarta Utara dapat segera melakukan validasi dan menyelesaikan masalah laporan dari masyarakat,” kata Wakil Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Juaini.

Juaini menambahkan dalam rangka penyelarasan program dan kegiatan pembangunan daerah kabupaten/kota dengan sasaran dan prioritas pembangunan Daerah Provinsi DKI Jakarta melalui APBD, diminta kepada seluruh UKPD untuk mengikuti pembukaan Musrenbang Provinsi DKI Jakarta pada hari Senin (28/3) ini.

“Melalui daring (teleconference) secara seksama, guna merumuskan program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsi Perangkat Daerah provinsi dan kabupaten/kota khususnya Kota Jakarta Utara,” ungkapnya.

Juaini juga mengajak kepada seluruh muslim ASN Jakarta Utara untuk menyambut kedatangan bulan suci Ramadhan dengan penuh suka cita.

“Mari saling menjaga sikap toleransi dan saling menghargai, baik yang sedang melaksanakan puasa maupun yang tidak melaksanakan puasa. Berkolaborasi bersama Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menciptakan iklim kondusif. Ramadhan akan sangat bermakna apabila masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan penuh ketenangan. Tugas kita adalah mewujudkan situasi yang tentram, aman dan nyaman dalam kehidupan masyarakat. Tingkatkan terus koordinasi dengan semua elemen masyarakat dan pihak-pihak yang berkaitan dengan ketenteraman dan ketertiban di wilayah,” tuturnya. (aji/sir)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *