oleh

48 Pelanggar Terjaring Opstibmask Pasrah Dihukum Bersih Sampah

POSKOTA.CO – Puluhan pelanggar saat berkeliaran tidak mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Transisi di kawasan, Jalan KH. Wahid Hasyim, Kebon Kacang, Tanah Abang, diamankan petugas Operasi Tertib Masker (Opstibmask) petugas gabungan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Tanah Abang ketika menggelar operasi razia masker, Kamis (17/12/2020).

Kegiatan Opstibmask yang di mulai pada pukul 08:30 hingga pukul 10:30 Wib ini menjaring sebanyak 48 pelanggar yang lalai memakai masker, kemudian puluhan pelanggar disanksi hukuman kerja sosial seperti membersihkan sampah secara bergantian di lokasi pedestrian Jalan KH. Wahid Hasyim, Tanah Abang ini terlihat pasrah.

Sekretaris Camat (Sekcam) Tanah Abang, Dwinarti Utami saat dihubungi POSKOTA.CO menerangkan, dari 48 pelanggar yang terjaring petugas Opstibmask merupakan masyarakat umum yang melintas terdiri dari pedagang, Ojek Online (Ojol) pejalan kaki dan lain-lain.

“Total nya ada 48 pelanggar. Seluruhnya dilakukan penindakan sanksi sosial ditempat membersihkan sampah di pedestrian Jalan KH. Wahid Hasyim, Tanah Abang. Penindakan terhadap pelanggar ini juga lebih mengedepankan pembelajaran untuk tidak lalai kedepannya. Sedangkan, untuk denda administrasi nihil,” ungkap Dwinarti Utami didampingi Sekretaris Kelurahan (Sekel) Kebon Kacang, Nani.

Sekcam Tanah Abang, Dwinarti Utami didampingi Sekretaris Kelurahan (Sekel) Kebon Kacang, Nani dan petugas Satpol PP pada kegiatan Opstibmask di kawasan Jalan KH. Wahid Hasyim, Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat.[van]
Selain itu, kata dia, bersamaan dengan Opstibmask, sepuluh lapak pedagang kardus di atas trotoar jalan tersebut juga ditertibkan.

“Ada sepuluh lapak pedagang kardus dan 2 terpal serta 2 KTP yang diamankan petugas.Opstibmask. Sedangkan, untuk denda administrasi nihil,” ujar Dwinarti Utami sambil menambahkan kegiatan ini mengerahkan petugas gabungan Satpol PP kecamatan, kelurahan, unsur pendamping, Babinsa, Bimaspol dan FKDM. (van/sir)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *