oleh

Kasipem Kecamatan Luragung Jabat Kades Gunungkarung

POSKOTA.CO-Kepala Seksi Pemerintahan (Kasipem) Kecamatan Luragung Kabupaten Kuningan Jawa Barat, secara simbolik resmi menerima tugas selaku penjabat (Pj) Kepala Desa Gunungkarung. Hal tersebut ditandai dengan acara serah terima Surat Keputusan (SK) Bupati Kuningan, yang berlangsung di balai serbaguna desa setempat, Senin siang (29/05/2023).

SK Bupati Kuningan tentang pemberhentian Kepala Desa Gunungkarung karena meninggal dunia, diserahkan Ketua BPD, H. Dudi Bahrudin, kepada Ny.Evi Nurhayati yang merupakan istri mendiang kepala desa, Echin Wasdiana. Dilanjutkan dengan penyerahan SK Bupati Kuningan, tentang pengangkatan Oman Komara,S.IP., menjadi pemangku penjabat (Pj.) Kepala Desa Gunungkarung, diberikan langsung Plt.Camat Luragung, Een Rustendi,S.Sos.,M.Pd.

Pantauan Poskota.co di lokasi, acara penyerahan SK Bupati Kuningan secara simbolik itu, disaksikan seluruh jajaran perangkat desa dikomandoi sekdes setempat, Salim, anggota BPD, sejumlah undangan serta keluarga dari almarhum kepala desa. Turut hadir menyaksikan, para kasi pemerintah kecamatan didampingi beberapa orang stafnya. Nampak berada di lokasi juga, Babinkamtibmas dari unsur Polsek serta Babinsa setempat dari unsur Koramil Luragung.

Dalam sambutan, Ketua BPD Gunungkarung, H.Dudi Bahrudin menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas kepada Pj. Kepala Desa Gunungkarung.

“Kami atas nama pemerintahan desa dan warga Gunungkarung menyambut baik kehadiran Pak Oman yang akan melaksanakan tugas menjadi Penjabat (Pj.) Kepala Desa Gunungkarung,”ucapnya.

Dia mengatakan, meskipun hanya memikul tugas untuk sementara waktu, pihaknya tetap memberikan kesempatan dan dukungan seluas-luasnya kepada yang bersangkutan untuk memimpin penyelenggaraan pemerintahan di desanya.

“Mudah-mudah dengan sudah adanya beliau (Pak Oman) selaku penjabat kepala desa,  kegiatan dan program pemerintahan kembali berjalan lancar serta pelayanan kepentingan masyarakat bisa terakomodir,” harapnya.

Optimistis Membawa Perubahan

Pihaknya optimistis, dibawah kepemimpinan beliau (Oman Komara), yang berlatar belakang sebagai kasipem pemerintah kecamatan, dapat membawa perubahan tata kelola penyelenggaraan pemerintahan di desanya semakin baik.

“Kami yakin Pak Oman memiliki kapabilitas dan kemampuan untuk menjawab kepercayaan kita semua dalam melanjutkan sisa masa jabatan yang ditinggalkan almarhum Pak Echin Wasdiana,”ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua BPD ini tidak lupa menyampaikan, atas nama pribadi, lembaga pemerintahan dan seluruh masyarakat Gunungkarung, menyampaikan ucapan terima kasih serta penghargaan setinggi-tingginya kepada mendiang kepala desa, Echin Wasdiana atas segala jasa dan pengabdiannya selama bertugas.

“Kami semua tentu merasa sangat kehilangan dengan kepergian beliau (Echin Wasdiana) lebih dulu dipanggil kembali menghadap Allah SWT.,”ungkapnya terlihat menahan kesedihan.

Dia selanjutnya mendo’akan, semoga almarhum diampunkan segala kesalahan dan dosanya semasa hidup, diterima amalan ibadahnya, sehingga mendapat kemuliaan serta memperoleh kenikmatan di alam kubur sana.

“Bagi keluarga yang ditinggalkan, tetap diberikan kesehatan, kesabaran dan kekuatan,”do’anya diamini seluruh yang hadir.

Hal senada disampaikan juga Ketua BPD, kepada keluarga almarhum, Yoyo (mantan Ketua BPD), sebagai ungkapan rasa terima kasih atas pengabdian beliau semasa hidupnya.

Sementara itu, ditemui seusai acara, Pj.Kepala Desa Gunungkarung, Oman Komara, SIP menyatakan kesiapannya untuk memulai tugas menahkodai penyelenggaraan pemerintahan di desa tersebut.

“Kami siap menerima tugas serta amanah ini dan berharap mendapat dukungan baik dari seluruh perangkat yang ada maupun dari semua kalangan masyarakat,”tegas Kasipem Kecamatan Luragung ini.

Dia tetap merendah, tanpa ada aliran dukungan serta kerja bersama dari seluruh komponen di desa, tentu kehadirannya tidak akan banyak memberikan arti apa-apa.

Seperti diketahui sebelumnya, almarhum Kepala Desa Gunungkarung, Echin Wasdiana meninggal pada Selasa malam (02/05/2023), di RS Hasna Medika, Cigugur Kuningan, karena keluhan sakit. Sebenarnya jika menghitung masa jabatan, pria yang lahir 08 April 1972 ini, baru akan mengakhiri tugasnya pada Oktober 2023 mendatang. (Cep/fs)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *