
POSKOTA.CO – Meski sudah melapor ke polisi sopir bus yang melintas di jurusan Sumbawa-Bima, masih diteror pengendara sepeda motor misterius dengan melakukan pelemparan kaca, sehingga berakibat kendaraan mengalami kerusakan.
Kapolres Sumbawa AKBP Karsiman ketika dikonfirmasi Minggu, mengakui adanya kasus teror pelemparan terhadap sejumlah bus, yang dilakukan oleh orang tak dikenal atau misterius.
Jajaran Polres masih melakukan penyelidikan di lapangan untuk mengungkap identitas pelaku yang aksinya sangat meresahkan ini.
“Semua polsek yang berada di jalur bagian barat telah diminta untuk menyelidiki kasus ini,” ujar Karsiman.
Dia melanjutkan, kasus terbaru terjadi pada Sabtu (22/3) dini hari sekitar pukul 04.00 Wita, ketika bus yang dikemudikan Supriyadi,34, tengah melaju dari Sumbawa menuju arah Bima.
Ketika melintas di kilometer 70 wilayah Desa Sepayung, Kecamatan Plampang, muncul dari arah berlawanan sepeda motor yang dikendarai dua orang pelaku. Tanpa diduga, seorang di antaranya melempar bus, membuat kaca depan hancur dan pecahannya terpercik ke arah pengemudi.
Pelakunya sulit dikenali, karena kejadiannya tak terduga dan berlangsung cepat. Selain itu, para pelaku kabur ke arah yang berlawanan. Kasus ini kemudian dilaporkan ke Polsek Empang dan kini dalam penyelidikan.
Komentar