oleh

Puan: Mau Nggak Seket Ewu,…… Tidaaakkkk

Puan cucu Sukarno
Puan cucu Sukarno

POSKOTA.CO – “Kalau ada yang ngasih seket ewu (Rp 50 ribu) mau nggak?” tanya Puan di hadapan ribuan kader PDI-P Di Stadion Trikoyo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Sabtu (6/4). Pertanyaan itu ditegaskan berkali-kali oleh Puan sampai massa kompak mengatakan ‘tidaaaaak’.

Selain mengajak warga mencoblos nomor 4 pada 9 April mendatang, Puan juga meminta warga tak terayu oleh politik uang.

Puan mengatakan selama ini Klaten menjadi salah satu lumbung suara PDIP di Jawa Tengah. Oleh karenanya, cucu Bung Karno itu mengajak warga untuk mempertahankannya. “Mari pertahankan lumbung suara ini untuk mewujudkan Indonesia Hebat,” ujarnya.

Di hari terakhir masa kampanye Pemilu Legislatif 2014, Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Puan Maharani menjadi juru kampanye bagi dirinya sendiri.

SALAM JOKOWI

Dalam kesempatan itu, Puan juga menyampaikan salam dari Capres PDIP Joko Widodo (Jokowi) untuk massa yang hadir di Klaten. Di hari yang sama, Jokowi berkampanye di Jayapura, Papua.

“Saya dapat kabar di Sentani Jayapura, merah!” kata Puan disambut riuh hadirin.

Menurut Puan, antusiasme warga menghadiri kampanye PDIP kali ini karena konsistensi sikap partai yang hampir 10 tahun beroposisi demi memperjuangkan kesejahteraan rakyat. “Insya Allah kita akan segera dapat hasilnya,” ujar Puan.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *