oleh

Bakamla Zona Maritim Timur Gelar Latihan Operasi Keamanan dan Keselamatan Laut

POSKOTA.CO – Personel di jajaran Kantor Kamla Zona Maritim Timur melakukan pelatihan Operasi Keamanan dan Keselamatan Laut. Latihan pembuka adalah Latihan Selam Dasar yang dilakukan di Perairan Desa Hukurila, Kecamatan Leitimur Selatan, Ambon, Maluku, Selasa (6/4/2021), seperti dilansir dari siaran pers Humas Bakamla RI.

Kegiatan pelatihan yang akan berlangsung selama tiga pekan ke depan, untuk memberikan pembekalan pada personel dalam pelaksanaan operasi, khususnya di sektor keamanan dan keselamatan laut. Materi yang diberikan seperti latihan selam dasar, latihan pemberkasan perkara, latihan komunikasi taktis, dan latihan menembak di laut.

Pelatihan ini melibatkan beberapa instruktur yang profesional di bidangnya. Selain dari Bakamla RI, kegiatan ini turut juga menghadirkan pelatih dari Lantamal IX/Ambon TNI AL, dan Stasiun PSDKP KKP.

Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Timur Laksamana Pertama Bakamla Arif Sumartono SSos, MSi (Han), secara resmi membuka kegiatan pelatihan, pada Senin (5/4/2021), di Pangkalan Armada Kamla Zona Maritim Timur.

Pada dasarnya, kegiatan latihan ini merupakan kegiatan rutin yang bertujuan untuk membekali personel Bakamla RI, khususnya di jajaran Kamla Zona Maritim Timur dalam pelaksanaan tugas patroli keamanan dan keselamatan laut. (*/rel)

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *