oleh

Pencuri di Rumah Kosong Dipergoki Warga, Ditangkap setelah Dikepung

POSKOTA. CO – Rumah kosong ditinggal mudik pemiliknya ke Sumatera, disasar maling. Uang tunai Rp450 ribu sudah dalam penguasaan pelaku. Namun upayanya meloloskan diri gagal, karena sudah dikepung warga. Pelaku lalu kembali masuk ke dalam rumah dan bersembunyi diatas plafon. Namun akhirnya diketahui warga.

Kapolsek Cileungsi, Kompol Andri Alam Wijaya kepada wartawan mengatakan, saat kejadian, rumah sedang kosong. Pemiliknya Dirsan Daulat sedang mudik ke Sumatera. “Kejadian hingga diketahui warga Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogorpada Selasa (4/5/2021) sekitar pukul 03.00 WIB subuh,” kata Kompol Andri.

Kapolsek Cileungsi mengatakan, aksi pencurian rumah kosong itu berhasil digagalkan polisi. Pelaku berinisial RR ditangkap saat masih berada dalam rumah. “Pelaku masih dalam rumah dan berhasil kita amankan,” paparnya.

Lanjut Kompol Andri, saat penangkapan, pelaku tengah bersembunyi di atas plafon atap rumah. Pelaku sebelum menyasar rumah korban, lebih dulu melakukan pemantauan. Saat yakin bahwa rumah yang jadi sasaranya kosong, ia lalu beraksi. Pelaku masuk kedalam rumah setelah mencongkel jendela dengan mengunakan obeng.

“Pelaku sempat membawa uang Rp540 ribu. Namun kepergok warga, sehingga masuk kembali dalam rumah. Saat terkurung, polisi tiba dan melakukan penangkapan,” tuturnya.

“Kami mengimbau, bagi warga yang akan bepergian jauh atau menginap di luar rumah, bisa menitipkan rumah pada tetangga,” pinta Kompol Andri Alam. (yopi)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *