oleh

Pacu Laju Angka Kesembuhan, Gubernur Sumut Berkolaborasi dengan Tim Task Force Covid-19 Kemenkes RI

POSKOTA.CO -“Ada tiga hal penting untuk memenangkan peperangan, yaitu hadirnya seorang pemimpin, mental untuk selalu berjuang dan Batem (bantuan tembakan). Nah, kehadiran Tim Taskforce Kemenkes RI ini merupakan Batem bagi kami (pemerintah daerah) untuk menambah gempuran melawan Covid-19,” tutur Gubernur Provinsi Sumatera Utara Letjen TNI (Purn) Edy Rahmayadi kepada Staf Khusus Menteri Kesehatan RI Bidang Pembangunan dan Pembiayaan Kesehatan Kemenkes RI Brigjen TNI (Purn) dr. Alexander Kaliaga Ginting Suka, Sp.P, F.C.C.P selaku Ketua Tim Taskforce saat membuka pertemuan koordinasi percepatan penanganan Covid-19 di Kantor Gubernur Sumatera Utara, kemarin.

Dalam pertemuan tersebut, Edy menjelaskan bahwa segala upaya telah dilakukan untuk menekan angka penularan, seperti mempersempit risiko penularan di keramaian.

“Kami telah menutup semua tempat hiburan yang telah kami berikan peringatan sebelumnya, namun tetap tidak menaati protokol kesehatan. Mungkin pendapat masyarakat saya gubernur kejam, tetapi ini tetap harus dilakukan karena bila didiamkan bisa habis saudara-saudara kita” tegas Edy.

Saat ini Sumatera Utara telah memberikan sinyal positif dalam menangani Covid-19, tercatat bahwa terjadi peningkatan angka kesembuhan sebesar 5,1% dari satu minggu lalu sebesar 65,5% menjadi 70,6%. Selain itu, angka kematian juga berhasil diturunkan menjadi 4,1% dari 4,2% pada satu minggu yang lalu.

Selain itu, ketersediaan tempat tidur di RS Rujukan Covid-19 di Sumut dirasa masih cukup memadai dengan persentase BOR (Bed Occupancy Ratio) atau Angka penggunaan tempat tidur untuk ICU sebesar 62,20% dari total 82 tempat tidur dan untuk Isolasi sebesar 57,58% dari total 1254 tempat tidur.

Meski data menunjukkan bahwa ada peningkatan dalam penanganan Covid-19 di Sumatera Utara, Edy tetap berharap bahwa penanganan Covid-19 dapat dipercepat lagi, yaitu dengan berkolaborasi dengan Pemerintah Pusat melalui Tim Taskforce Kemenkes RI.

“Semoga dengan hadirnya Tim Taskforce, dapat menambah motivasi untuk memacu laju angka kesembuhan dan menekan angka kematian akibat Covid-19 di Provinsi Sumatera Utara” pungkasnya.

Apresiasi kepada Provinsi Sumatera Utara

Ketua Tim Taskforce Brigjen TNI (Purn) dr. Alexander Kaliaga Ginting Suka, Sp.P, F.C.C.P, menyampaikan apresiasi kepada Gubernur Sumut atas prestasi dalam menangani Covid-19.

“Apresiasi untuk Sumut, bahwa angka kesembuhan telah meningkat, ini merupakan sebuah prestasi bersama untuk Provinsi Sumatera Utara” ungkap dr. Alex.

Menurut dr. Alex, Sumut sudah banyak perubahan dan perkembangan dalam menangani Covid-19, mulai dari bulan April, Mei, Juni dan sampai September ini.

Lebih lanjut dr. Alex menambahkan bahwa untuk menambah percepatan penanganan sangat penting memilih metode komunikasi, apakah yang saat ini dilakukan sudah maksimal? Kita perlu strategi untuk mengedukasi masyarakat agar lebih mudah diarahkan untuk terus melaksanakan protokol kesehatan.

dr. Alex memberi masukan bahwa jika protokol kesehatan ingin diterapkan secara maksimal, ini harus menjadi sebuah Gerakan Kemasyarakatan dengan instrumen keberhasilannya ialah Gerakan Kemasyarakatan di tingkat Kelurahan. Disisi lain, pemerintah menyiapkan segala sarana dan prasarananya, seperti tenaga kesehatan, tim surveilans dan tempat isolasi guna memisahkan yang positif untuk memutus agar tidak terjadi penularan.

Menutup pertemuan, dr. Alex menekankan bahwa selain Covid-19, pemerintah tetap memperhatikan program priotitas lainnya.

“Meskipun saat ini kita fokus dengan penanganan Covid-19, Pemerintah tidak lantas meninggalkan program-program prioritas lainnya, semua tetap berjalan dan menjadi perhatian pemerintah” jelas dr. Alex.

Turut hadir dalam acara Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Perwakilan Rumah Sakit dan jajaran dari Kementerian Kesehatan RI serta Dinas Kesehatan Sumatera Utara.(*/fs)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *