oleh

Melihat Isi Mall Rongsok Di Depok

Pengusaha mall rongsok
Pengusaha mall rongsok

POSKOTA.CO – Barang bekas tidak berguna, ternyata membawa berkah buat Nurcholis Agi, warga Beji Depok. Pria kereatif ini mampu mengangkat barang rongsok menjadi berharga.

Di tempat usahanya sering disebut “mall” tapi mall di Beji Depok ini tampil lain tak semegah bangunan lazimnya mall nan megah.

Di Bandung ada Babe, di Depok ada Mall Rongsok. Usaha milik Nurcholis Agi ini sudah ada sejak tujuh tahun lalu. Tapi, baru dua tahun terakhir tempat mendulang uang ini dikenal Mall Rongsok.

Tak seperti namanya, barang-barang yang dijual di sini bukan barang sembarangan. Meski yang dijual barang-barang bekas, tapi kualitasnya tak perlu diragukan.

Buat Anda yang sedang mencari barang tapi tak punya budget besar, tempat ini patut disambangi.

Mall Rongsok menyajikan berbagai barang mulai dari barang elektronik, onderdil motor, onderdil mobil, onderdil sepeda, alat-alat musik, komputer, mainan anak, buku-buku, kaset pita, kaset VCD, sepatu, kipas angin, perlengkapan salon, hingga furniture.

Untuk urusan harga, dari dari Rp 500,- sampai Rp 10 juta. Bagi penggemar barang antik, di Mall Rongsok juga ada lho. Karena barangnya antik, pasti harganya juga antik. Nurcholis menjual barang-barang antik itu hingga Rp 60 juta.

Tak hanya menjual barang bekas, Mall ini juga menerima barang bekas yang dijual pelanggan dan servis elektronik.
Jika berniat mampir ke Mall Rongsok, bisa langsung datang ke Jalan Bungur Raya no. 1 Beji, Depok. hais

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *