oleh

Satgas MTF TNI KRI Sultan Hasanudin-366 Latihan Bersama Kapal Perang Turki di Mediterania

POSKOTA.CO -Memasuki On Task ke 35 Satgas Maritime Task Force (MTF) TNI Kontingen Garuda (Konga) XXVIII-L/UNIFIL Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Sultan Hasanuddin-366 dengan Komandan Letkol Laut (P) Ludfy, S.T., MMDS. melaksanakan latihan bersama Passing Exercise (Passex) dengan kapal perang Turki yaitu kapal perang TCG Bandirma F – 502 dan kapal perang TCG Tufan P – 333 di perairan Mediterania.

Menurut Komandan KRI Sultan Hasanuddin-366 Letkol Laut (P) Ludfy, S.T., MMDS menyampaikan bahwa latihan ini merupakan Passex kedua kalinya yang dilaksanakan oleh KRI Sultan Hasanuddin – 366 dengan kapal perang Turki, sebelumnya latihan ini juga pernah dilaksanakan KRI Sultan Hasanuddin – 366 dengan kapal perang Turki TCG Bozcaada F – 500 dan kapal perang Turki TCG Karpaz P – 1213.

Latihan tersebut merupakan kegiatan latihan yang dilaksanakan oleh kapal-kapal perang diseluruh dunia yang sifatnya insidensial, dimana kapal perang negara memasuki atau melakukan kunjungan ke negara lain, juga sebagai bentuk tradisi TNI AL dengan Angkatan Laut Turki dalam upaya menjalin persahabatan antar kedua negara.

Kegiatan Passex dilaksanakan selama 3 jam dengan aman dan lancar, dengan materi latihan diantaranya, Navcomex 204, Flag Hoist, Miscex 830, Miscex 831 dan Miscex 806. Selanjutnya di posisi akhir KRI Sultan Hasanuddin – 366 dan kapal perang turki TCG Bandirma F – 502 serta TCG Tufan P – 333 melakukan manuver keluar formasi untuk selanjutnya KRI Sultan Hasanuddin – 366 menuju perairan Lebanon untuk melaksanakan misi PBB UNIFIL.(puspen TNI/sir)

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *