oleh

Jelang Idul Adha, Pejabat Kemenko Periksa Kesehatan Hewan Kurban

POSKOTA.CO – Persiapan dan kegiatan pelaksanaan menyambut Idul Adha 10 Zulhijah 1441 Hijriah yang jatuh tanggal 31 Juli 2020 mendatang terlebih penanggan hewan kurban di Kota Depok dinilai sudah cukup baik dalan kondisi protokol kesehatan atau Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) proporsional.

“Semua sudah cukup baik dan harus dapat dipertahakan persiapan maupun pelaksaan pemotongan hewan kurban setelah Salat Idul Adha mendatang,” kata Plt Asisten Deputi Pengembangan Agribisnis Peternakan dan Perikanan Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian Yudha Setiaji didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKPPP) Kota Depok Diah Sa’diah, Jumat (24/7/2020).

Plt Asisten Deputi Pengembangan Agribisnis Peternakan dan Perikanan Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian, Yudha Setiaji saat melihat hewan kurban di Kota Depok. (anton)

Kegiatan hari ini kita ingin mengecek kesehatan dan kesejahteraan hewan kurban termasuk memonitor ketersediaan hewan yang dijual di Kota Depok seperti kebersihan lingkungan lapak.

“Dengan persiapan dan pelaksanaan sesuai aturan seperti pemeriksaan kesehatan hewan kurban yang dijual baik kambing maupun sapi diharapkann masyarakat lebih tenang untuk membeli hewan kurban,” katanya.

Hasil peninjauan dan pengecekan sejumlah lapak penjualan hewan kurban di Kota Depok, kata Yudha Setiaji, sejumlah lapak dalam mematuhi aturan protokol di Kota Depok sudah bagus. Dirinya berharap, hal ini dapat dipertahankan hingga proses penyelenggaraan hewan kurban berakhir.

“Intinya kita ingin memastikan kebutuhan hewan kurban di Kota Depok terpenuhi. Selain itu, kesejahteraan hewan dan kebersihan lingkungan juga ditaati para penjual,” ujarnya. (anton/sir)

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *