oleh

Membangkitkan Minat Belajar Mahasiswa dalam Sistem Daring

POSKOTA.CO – Student Research Community (SRC) Universitas Pendidikan Nasional (UNDIKNAS) Denpasar Bali bersinergi bersama dengan Pusat Studi Undiknas dan Perempuan Indonesia Maju (PIM) Provinsi Bali Menggelar Webinar Nasional dengan tema “Membangkitakan Minat Belajar Mahasiswa Dalam Sistem Darring” kegiatan ini disiarkan langsung di Youtube Pusat Studi Undiknas dan diikuti oleh 2.000 (dua ribu) peserta.

Tujuan dilaksanakan Webinar Nasional ini, untuk membuka khasanah keilmuan dan cakrawala berfikir secara komprehensif. Kunci efektivitas dari sistem pembelajaran Daring adalah bagaimana seorang guru, dosen tetap, untuk kreatif menyajikan pembelajaran Daring secara menyenangkan dan mudah dimengerti sehingga para Mahasiswa tidak merasa bosan dan tetap produktif di rumah.

Adapun Webinar Nasional kali itu membahas dinamika membangkitkan minat belajar mahasiswa dalam sistem darring. Memang, tidak bisa dipungkiri bahwa penggunaan teknologi dari sistem pembelajaran Daring di masa Pandemi Covid 19 ini, tentunya memiliki sisi positif maupun negatif.

Sisi positif dari pembelajaran Daring ini salah satunya untuk membuka kebebasan ekspresi dari ide-ide Mahasiswa yang tidak muncul ketika perkuliahan tatap muka karena rasa malu, segan, takut atau bahkan belum memiliki kemampuan verbal yang baik.

Disisi lain pembelajaran Daring juga dapat membantu Mahasiswa yang tinggal di daerah terpencil yang kesulitan akses menuju kampus maupun berbenturan waktu terutama Mahasiswa yang kuliah sambil bekerja. Selain itu juga, meniadakan pola pengajaran tradisional yang ‘top and down’ di mana dosen tahu segalanya dan Mahasiswa diharuskan hanya mengikuti apa kata dosen.

Juga, meningkatkan kreativitas dan kemandirian, baik dosen maupun mahasiswa, dalam memperkaya dirinya dengan terus berinovasi untuk selalu mencari pengetahuan baru. Sementara sisi negatif dari sistem pembelajaran Daring ini salah satunya adalah tidak semua Mahasiswa memiliki tingkat kepahaman yang sama.

Bagi Mahasiswa yang rajin dan mudah menyerap informasi maka cara belajar Daring akan dengan mudah diserap, namun bagi yang kurang terbiasa dengan cara itu, kemungkinan akan kesulitan tidak hanya waktu menyerap perkuliahan berbasis Daring yang disampaikan dosennya tetapi juga kemampuan beradaptasi dengan aplikasi teknologi yang digunakan dalam kegiatan belajar mengajar.

Para Peserta Webinar Nasional kali ini diikuti oleh seluruh mahasiswa dari Indonesia mulai dari Indonesi bagian tengah, Indonesia bagian barat, Indonesia bagian timur, para akademisi, para ahli, dan umum. Acara ini dilaksanakan Jumat (17/7/2020). (Lian Tambun)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *